Logo Bloomberg Technoz

BlackRock 'Nyangkut' di Saham WSKT & WIKA yang Terancam Delisting

Muhammad Julian Fadli
02 January 2026 12:18

Daftar utang BUMN Karya (Infografis/Bloomberg Technoz)
Daftar utang BUMN Karya (Infografis/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali mengingatkan potensi penghapusan saham atau delisting terhadap sejumlah perusahaan tercatat, termasuk dua emiten BUMN Karya, yaitu PT Waskita Karya Tbk (WSKT) dan PT Wijaya Karya Tbk (WIKA).

Dua saham BUMN Konstruksi tersebut telah mengalami suspensi dalam jangka waktu panjang.

Tidak sedikit dari jumlah pemegang saham perusahaan pelat merah ini yang akan terkena dampak. Ada berapa saham publik yang akan ikut terhapus jika saham WSKT dan juga WIKA terpaksa delisting?


Tepat pada Desember 2025, BEI mengumumkan sejumlah saham-saham yang berpotensi Delisting, salah duanya saham Konstruksi BUMN Karya, yaitu saham WSKT dan juga WIKA yang tergabung ke dalam 70 emiten dalam kategori ini.

Keputusan tersebut menyusul adanya ketidakpastian kelangsungan usaha, terlebih lagi adanya permasalahan pada keuangan perusahaan (penundaan pembayaran kewajiban). Di mana suspensi saham WSKT telah dilakukan sejak medio Mei 2023, menyusul saham WIKA sejak Februari 2024 tahun lalu.

Kinerja Keuangan Saham WSKT (Bloomberg)