Logo Bloomberg Technoz

DPR-Pemerintah Ungkap Skema Pelunasan Biaya Haji

Merinda Faradianti
30 October 2025 10:20

Ilustrasi biaya haji. (Diolah dari Berbagai Sumber)
Ilustrasi biaya haji. (Diolah dari Berbagai Sumber)

Bloomberg Technoz, JakartaWakil Ketua Komisi VIII Abdul Wachid menjelaskan skema pelunasan biaya haji tahun 2026. Diketahui, pemerintah dan DPR menyepakati Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) 2026 sebesar Rp87.409.366. Angka tersebut turun Rp2,8 juta dari BPIH tahun 2025.

"Jadi kami mendapatkan hitungan dari teman-teman Komisi VIII. Kenapa ini kami juga memberikan keputusan yang cepat, di antaranya kami melihat masyarakat untuk pelunasan, kami akan lebih kasih waktu yang longgar," katanya di Jakarta, Rabu (29/10/2025).

Menurut Wachid, masyarakat akan diberikan waktu sekitar lima hingga enam bulan untuk melunasi biaya haji.


"Jadi ini November, Desember, Januari, Februari, Maret, April [2026] masih ada waktu sekitar 5-6 bulan. Masyarakat kita kasih kesempatan untuk waktu untuk pelunasan daripada biaya haji tersebut," sebutnya.

Sebelumnya, pemerintah bersama DPR, melalui Panitia Kerja Haji menyepakati Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) 2026 sebesar Rp87.409.366. Biaya Haji ditetapkan dalam rapat Panitia Kerja (Panja) Haji di Gedung DPR, Rabu (29/10/2025).