Logo Bloomberg Technoz

Cara Membandingkan Rumah Komersil dan Subsidi Terbaru 2025

Referensi
21 October 2025 15:21

Ilustrasi Perumahan. (Dok: BP Tapera)
Ilustrasi Perumahan. (Dok: BP Tapera)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Mau membeli rumah di tahun 2025 namun masih bimbang antara rumah subsidi atau komersil? Pertanyaan ini sering muncul di benak keluarga muda, terutama para ibu yang kerap menjadi pengambil keputusan dalam urusan rumah tangga. 

Memilih rumah bukan hanya sekedar mencari tempat tinggal, tetapi juga langkah besar dalam perencanaan keuangan jangka panjang.

Di tengah pertumbuhan kebutuhan hunian, pemerintah dan pengembang swasta menawarkan dua pilihan utama: rumah subsidi yang didukung pemerintah untuk masyarakat berpenghasilan rendah, serta rumah komersil yang menyasar pasar umum dengan fasilitas lebih lengkap.

Rumah Subsidi: Solusi Terjangkau untuk Masyarakat

Pekerja merenovasi rumah subsidi pemerintah di Kawasan Ciseeng Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (5/7/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Rumah subsidi hadir sebagai jawaban atas kebutuhan hunian layak dengan harga terjangkau. Program ini dirancang agar masyarakat berpenghasilan rendah tetap bisa memiliki rumah dengan cicilan ringan.

Keunggulan utama rumah subsidi terletak pada dukungan pemerintah, mulai dari subsidi harga, suku bunga KPR rendah sekitar 5%, hingga pengurangan biaya administrasi. Dengan mekanisme ini, kepemilikan rumah menjadi lebih mudah dijangkau oleh keluarga dengan pendapatan terbatas.