Logo Bloomberg Technoz

Pemerintah Afghanistan mengklaim telah menewaskan 58 tentara Pakistan dalam operasi lintas batas semalam, sementara Pakistan menyebut lebih dari 200 prajurit Afghanistan tewas dan 23 tentaranya gugur.

Islamabad menegaskan pihaknya menuntut Afghanistan menghentikan aktivitas militan Taliban Pakistan yang disebut menggunakan wilayah Afghanistan sebagai basis serangan. Kabul, bagaimanapun, membantah tuduhan tersebut.

Presiden Amerika Serikat Donald Trump, yang tengah dalam perjalanan ke Mesir untuk memimpin KTT perdamaian internasional terkait Gaza, menyatakan kesediaannya untuk membantu menengahi konflik bersenjata antara Pakistan dan Afghanistan.

(bbn)

No more pages