Logo Bloomberg Technoz

Bursa Asia Kena Imbas Tekanan Sentimen Suku Bunga The Fed

News
08 June 2023 09:00

Bursa asia (Dok Bloomberg)
Bursa asia (Dok Bloomberg)

Richard Henderson - Bloomberg News

Bloomberg, Keputusan tak terduga dari Bank of Canada untuk memulai kembali kenaikan suku bunga telah memicu pergerakan di pasar keuangan global dan mendorong para trader untuk meningkatkan taruhan pada pengetatan kebijakan bank sentral AS The Federal Reserve.

Di Jepang, data PDB yang dirilis Kamis (08/06/2023) jauh lebih kuat dari perkiraan, dengan ekonomi tumbuh 2,7% pada kuartal pertama versus proyeksi pertumbuhan 1,9%. Berita itu juga mengangkat yen. 

Bursa saham di Asia pada Kamis dibuka dengan sedikit pergerakan. Bursa saham Jepang memangkas kenaikan awal sementara bursa Korea Selatan jatuh. Adapun bursa Australia hanya menujukkan pergerakan tipis.

Di Amerika Serikat (AS) semalam, saham-saham teknologi menanggung beban kegelisahan investor atas suku bunga The Fed, yang menyeret S&P 500 turun untuk hari kedua minggu ini dan Nasdaq 100 ke hari perdagangan terburuk sejak April. Kontrak pada indeks AS sebagian besar datar di perdagangan Asia.