PBNU Pertanyakan Rencana Libur Sebulan saat Bulan Puasa
Dinda Decembria
17 January 2025 13:20

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya menyoroti rencana sekolah libur satu bulan saat bulan puasa bagi pelajar.
Menurut dia, rencana tersebut tidak hanya berdampak bagi siswa muslim, melainkan juga pada siswa nonmuslim. Ia pun mempertanyakan kegiatan apa yang jelas dan bermanfaat dalam mendukung bulan suci tersebut.
Oleh karenanya, ia berharap agar pemerintah memikirkan hal tersebut sebelum memutuskan meliburkan siswa selama puasa.
"Kalau sekolah libur sebulan pas puasa, tapi disuruh apa? ini harus dibangun dulu, Ramadan itu digunakan untuk apa? Apalagi kalau kita ingat dengan anak-anak yang nonmuslim apakah nonmuslim ikut libur? Ya nanti disuruh apa?," ujarnya mempertanyakan dikutip dari Kompas TV, Jumat (17/1/2025).
Ia pun mencontohkan sekolah pesantren yang sudah punya kegiatan jelas seperti memperbanyak membaca Al-Qur'an di waktu puasa Ramadan.