Logo Bloomberg Technoz

Bantah BSI Mobile Down, BSI: Bisa Digunakan Tapi Belum Stabil

Yunia Rusmalina
10 May 2023 11:09

Informasi gangguan PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) atau BSI. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Informasi gangguan PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) atau BSI. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Manajemen PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI/BRIS) membantah bila aplikasi mobile banking BSI Mobile dikatakan down alias tidak bisa dibuka, meskipun belum bisa digunakan secara normal.

"BSI Mobile tidak down, sudah bisa digunakan namun memang belum stabil," ujar Corporate Secretary BSI Gunawan Arief Hartoyo kepada Bloomberg Technoz, Rabu (10/5/2023).

Dia menambahkan bahwa Tim BSI bekerja keras untuk sesegera mungkin menstabilisasi BSI Mobile.

BSI Mobile sudah memasuki hari ketiga mengalami gangguan sejak Senin pagi, 8 Mei 2023. Pada hari pertama dan kedua, nasabah tidak bisa login ke dalam aplikasi sehingga tidak bisa melakukan transaksi apapun. 

Sementara pada hari ini, aplikasi tersebut terpantau sudah bisa dibuka, namun nasabah belum bisa untuk melakukan transaksi perbankan, seperti transfer.