Logo Bloomberg Technoz

Pasar saham secara lebih luas melihat keuntungan menjelang keputusan The Fed yang diproyeksikan bakal menaikan suku bunga pada hari ini. Kaplan meminta regulator untuk menghentikan  kenaikan suku bunga mengingat krisis perbankan mungkin masih jauh dari selesai. Sebelumnya pada Senin lalu, First Republic, diakuisisi oleh JPMorgan Chase & Co. dalam kesepakatan yang dipimpin pemerintah. First Republic merupakan bank keempat di AS yang dinyatakan gagal pada tahun ini.

Terlebih lagi, proyeksi penurunan harga saham atau bearish pada bank-bank regional telah melonjak tajam di minggu lalu, yang mungkin menambah tekanan pada saham. Short interest, sebagai persentase saham yang beredar di SPDR S&P Regional Banking ETF naik menjadi 96% dari 74% seminggu yang lalu, menurut data yang dikumpulkan oleh S3 Partners.

Indeks Perbankan Regional KBW telah turun 8% minggu ini dan mencapai level terendah sejak 2020. Berbeda dengan masalah First Republic berasal dari investasi yang buruk dan penurunan simpanan, PacWest dan Western Alliance membukukan hasil bulan lalu yang menunjukkan basis simpanan yang telah stabil, suatu tanda yang menggembirakan bagi investor.

Bank lain yang masuk dalam kelompok, seperti Zions Bancorp dan Truist Financial Corp, mengalami kerugian saham yang lebih terbatas pada hari Rabu.

“Tidak ada bank dalam cakupan bank BofA yang mengalami tekanan yang mendekati tekanan dari tiga bank yang gagal,” analis Bank of America, termasuk Ebrahim Poonawala mengatakan dalam sebuah catatan pada hari Rabu. “Namun, aksi jual saham yang terus-menerus berpotensi mempengaruhi perilaku nasabah simpanan dan memperburuk tantangan profitabilitas yang dihadapi oleh bank-bank tersebut.”

(bbn)

No more pages