Logo Bloomberg Technoz

Ini yang Terjadi Jika Bumi Punya Cincin Seperti Saturnus

Dinda Decembria
22 April 2024 14:00

Efek equinox, yang menyebabkan terbit dan terbenamnya Matahari tidak benar-benar tepat dari sisi timur dan barat. (Dok: EarthSky.org)
Efek equinox, yang menyebabkan terbit dan terbenamnya Matahari tidak benar-benar tepat dari sisi timur dan barat. (Dok: EarthSky.org)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Apa yang terjadi jika Bumi tiba-tiba ternyata memiliki cincin yang begitu megah layaknya planet Saturnus?

Para ilmuwan sering kali menjadikan hal tersebut sebagai bahan pembicaraan yang menarik dengan kehadiran cincin mengellilingi planet-planet di Tata Surya.

Berikut kemungkinan-kemungkinan menarik dan konsekuensi ilmiah yang mungkin terjadi jika Bumi tiba-tiba punya cincin begitu megah:

1. Cincin Bumi akan berbeda dengan Saturnus

Jika Bumi memiliki cincin pastinya tidak akan sama seperti yang dimiliki cinci Saturnus. Pasalnya, Bumi terletak lebih dekat ke Matahari dibandingkan Saturnus, jadinya radiasi dari bintang bisa menyebabkan es di cincin Bumi menyublim.

Mengutip wawancara Scharf kepada Live Science, diperkirakan Bumi ketika memilki cincin terangnya sekitar 1.300 watt sinar matahari per meter persegi mencapai puncak atmosfer Bumi.