Logo Bloomberg Technoz

Menhub Budi Karya: Pemudik Jalur Darat Naik 13% Lebaran Tahun Ini

Azura Yumna Ramadani Purnama
08 April 2024 15:10

Penumpang turun dari bus AKAP saat arus balik mudik lebaran di Terminal Kampung Rambutan, Selasa (25/4/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Penumpang turun dari bus AKAP saat arus balik mudik lebaran di Terminal Kampung Rambutan, Selasa (25/4/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengungkap pemudik yang melakukan perjalanan melalui jalur angkutan darat tercatat naik hingga 13% pada periode arus mudik Lebaran 2024 dibandingkan dengan momentum yang sama tahun lalu.

Menurut Budi Karya, jalur angkutan darat merupakan salah satu moda transportasi yang penanganannya cukup menantang. Beberapa lokasi yang menurutnya menjadi tempat yang cukup menantang adalah Jalan Tol Cipali, Pelabuhan Merak, dan Pelabuhan Ketapang.

“Darat juga merupakan satu tempat yang paling struggling, ada tiga tempat yakni Cipali lalu Merak, lalu juga di Ketapang. Dari tiga itu, dua yang paling kita melakukannya dengan luar biasa,” kata Budi dalam keterangan resminya, setelah melakukan peninjauan di Stasiun Pasar Senen, Senin (8/4/2024).

Ia mengatakan, khusus di Cipali saja sempat terjadi peningkatan pergerakan pemudik mencapai 23% pada salah satu hari. Sementara itu, secara rata-rata biasanya peningkatan kendaraan yang terjadi di jalur darat biasanya tidak melebihi 5%.

“Di Cipali sekalipun ada satu hari naik 23% tetap tidak terjadi kemacetan. Average, kenaikan tahun ini 13%. Kenaikan-kenaikan di sektor darat biasanya tidak lebih dari 5%, (sekitar) 2%—3% ini signifikan 13% dan satu hari itu 23%,” ujarnya.