Logo Bloomberg Technoz

Full Call Auction Dinilai Buat Investor Hati-hati

Sultan Ibnu Affan
06 April 2024 08:00

Ilustrasi IHSG. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Ilustrasi IHSG. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Mandiri Sekuritas menilai bahwa kebijakan Bursa Efek Indonesia (BEI) yang resmi menerapkan papan pemantauan khusus (PPK) tahap II dengan full call auction membuat pelaku pasar modal berhati-hati dalam berinvestasi saham.

Direktur Utama Mandiri Sekuritas Oki Ramadhana mengatakan bahwa kebijakan yang diterapkan BEI sejak 25 Maret itu dapat membuat investor lebih jeli dalam memilih saham yang menguntungkan.

"Kalau dimasukin ke papan pemantauan khusus itu kan ada 11 kriteria gitu ya. Itu buat investor jadi tahu. 'Kita bisa tahu bahwa ini saham yang mana [yang tidak menguntungkan] nih, saya mesti hati-hati," ujarnya saat ditemui di Jakarta, Jumat (5/4/2024).

Oki juga mengatakan bahwa PPK tahap II itu juga dapat mendorong emiten untuk dapat memacu kinerja keuangan yang positif ke depan.

Sekadar catatan, berdasarkan aturan baru itu, emiten yang masuk dalam PPK tersebut memang yang telah diklasifikasikan dengan 11 kriteria yang menggambarkan perusahaan yang mempunyai kinerja buruk.