Logo Bloomberg Technoz

IHSG Dibuka Melemah 0,33% ke 7.304 Imbas Sentimen The Fed

Muhammad Julian Fadli
18 March 2024 09:18

Siswa memfoto layar pergerakan perdagangan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Siswa memfoto layar pergerakan perdagangan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin  (18/3/2024), dibuka melemah. Pada pukul 9.10, indeks kehilangan 24 poin atau setara dengan 0,33% ke level 7.304.

Berdasarkan data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI), volume perdagangan tercatat 1,09 miliar saham dengan nilai transaksi Rp694 miliar. Frekuensi perdagangan yang terjadi sebanyak 108,319 kali.

Sebanyak 203 saham menguat dan 186 saham melemah. Sementara, 229 saham tidak bergerak.

Sentimen pada perdagangan hari ini utamanya datang dari global. Awal pekan ini yang akan menjadi masa-masa sibuk bagi Bank Sentral Amerika Serikat atau The Fed, juga Bank Indonesia. Mereka, terutama The Fed akan menentukan keputusan suku bunga yang akan turut mempengaruhi arah pasar global.

Seperti yang diwartakan Bloomberg News, pertemuan penting arah kebijakan The Fed pada hari Rabu akan menentukan arah saham global untuk kuartalan berikutnya. Sebelum masa blackout, Gubernur Jerome Powell mengindikasikan bahwa Bank Sentral hampir memiliki kepercayaan diri untuk melakukan pemotongan, sementara yang lain memperdebatkan seberapa dalam, atau dangkal, penurunan tersebut akan terjadi.