Logo Bloomberg Technoz

Perusahaan Anak Tommy Soeharto Intra Golflink Buka Opsi IPO

Mis Fransiska Dewi
06 February 2024 13:20

Karyawan melintas di depan layar pergerakan perdagangan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Karyawan melintas di depan layar pergerakan perdagangan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Perusahaan anak Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur Hutomo, yakni PT Intra GolfLink Resorts (IGR) membuka opsi untuk melakukan penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham.

“Kalau ada peluang IPO kami jajaki,” kata Komisaris Intra GolfLink Resorts Darma Mangkuluhur Hutomo dalam media gathering, Selasa (6/2/2024).

Senada dengan Darma, Direktur Utama Intra GolfLink Resorts Dwi Febri Astuti mengatakan, belum bisa memastikan kapan rencana IPO tersebut. Namun, IGR membuka peluang semua kesempatan yang ada. 

“Kami masih jajaki, masih melihat potensi yang ada dalam diri dalam kami (IGR). IPO belum kami putuskan,” katanya.

Saat ini sendiri, Intra Golflink tengah menyiapkan dana investasi mencapai Rp1,2 triliun hingga 2027. Dana tersebut salah satunya akan digunakan untuk membangun lapangan golf baru di Sentul, Bogor.