Logo Bloomberg Technoz

TKN Sebut Khofifah NU Paripurna Usai Dipertanyakan Cak Imin

Pramesti Regita Cindy
17 January 2024 15:40

Partai Gerindra mengusung Khofifah Indar Parawansa sebagai bakal calon Gubernur dalam Pilgub Jatim 2024. (Tangkapan Layar Instagram @khofifah.ip)
Partai Gerindra mengusung Khofifah Indar Parawansa sebagai bakal calon Gubernur dalam Pilgub Jatim 2024. (Tangkapan Layar Instagram @khofifah.ip)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran merespons soal Cawapres Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yang mempertanyakan soal kenadhlatululamaan (garis NU) dari Khofifah Indarparawansa. Wakil Ketua TKN Ali Masykur Musa menyebut bahwa Khofifah adalah kader NU yang paripurna. Diketahui pada saat ini Khofifah merupakan Ketua Umum Muslimat NU.

"Ada dua cara pandang di mana Khofifah memenuhi semua kriteria. Pertama, NU yang dilihat secara struktural; kedua, NU yang dipandang secara kultural. Bu Khofifah mencerminkan secara sempurna kedua sisi tersebut," kata Ali di Jakarta sebagaimana keterangan resmi yang dikutip pada Rabu (17/1/2024).

Ali mengatakan, dari segi struktural, Khofifah adalah nahdliyin (jemaah NU) yang mendedikasikan hidupnya untuk NU. 

“Bu Khofifah selalu mendarmabaktikan dan memimpin organisasi di lingkungan NU seperti IPPNU, PMII hingga Muslimat NU. Secara struktur ini Paripurna," lanjut dia.

Oleh karena itu pernyataan Cak Imin dinilai salah alamat.