Suntikan Bank ke Batu Bara Rupanya Masih Tinggi, Hampir Rp1.900 T
News
21 December 2023 15:50
Tim Quinson - Bloomberg News
Bloomberg, Jumlah pembiayaan bank di tingkat global untuk pertambangan batu bara – yang dicap sebagai energi fosil paling kotor – ternyata masih berada pada tingkat yang sangat tinggi. Sebagian besar berasal dari China.
Sebuah laporan baru dari para peneliti di BloombergNEF menunjukkan bahwa semua pendanaan untuk proyek-proyek batu bara dan perusahaan-perusahaan yang terpapar batu bara harus dikurangi secara drastis demi membatasi kemungkinan kenaikan suhu global lebih dari 1,5C pada pertengahan abad ini.
Bank di tingkat global menyalurkan sekitar US$120 miliar (Rp1,86 kuadriliun asumsi kurs saat ini) pembiayaan untuk proyek batu bara tahun lalu, setara dengan sekitar 13% dari seluruh pembiayaan yang diatur untuk proyek bahan bakar fosil, menurut BNEF.
Rasio tersebut perlu diturunkan menjadi paling banyak 1% pada 2040-an untuk membatasi dampak perubahan iklim, menurut penelitian BNEF.