Logo Bloomberg Technoz

Lawan Kapal China, AS Kerahkan Rudal Tomahawk Versi Baru 2024

News
05 December 2023 07:20

Kapal selam USS Michigan yang tiba di Busan, Korea Selatan pada 2017. (Sumber: Bloomberg)
Kapal selam USS Michigan yang tiba di Busan, Korea Selatan pada 2017. (Sumber: Bloomberg)

Tony Capaccio - Bloomberg News

Bloomberg, Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) berencana mulai mempersenjatai kapal selamnya tahun depan dengan versi rudal Tomahawk yang banyak digunakan untuk menargetkan kapal.

Strategi itu dilakukan sebagai bagian dari dorongan Washington untuk meningkatkan kemampuan militer guna menantang kekuatan maritim China, khususnya di sekitar wilayah Taiwan.

Versi “Maritime Strike” dari Tomahawk, rudal RTX Corp secara tradisional digunakan sebagai senjata serangan darat. Rudal itu akan dikerahkan setelah 1 September, kata manajer program Kapten Jon Hersey dalam sebuah pernyataan. 

"Model-model terbaru akan dimodifikasi dengan sistem panduan baru yang memungkinkan mereka untuk melawan target bergerak di laut,” katanya, seraya menambahkan bahwa Angkatan Laut menerima pengiriman versi awal tahun lalu untuk pengujian sebelum menyatakannya siap tempur.