Logo Bloomberg Technoz

Andre, William dan Kevin Aluwi Bakal Jual Miliaran Saham GOTO

News
19 October 2023 19:26

William Tanuwijaya Founder Tokopedia (Tangkapan layar Instagram @liamtanu)
William Tanuwijaya Founder Tokopedia (Tangkapan layar Instagram @liamtanu)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Sejumlah founder dari PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) ternyata memiliki rencana untuk menjual sebagian saham yang dimiliki, meskipun saat ini harga saham sedang dalam tekanan. Bila mereka melepas saham ke pasar reguler akan berdampak terhadap harga karena jumlah saham yang dimiliki mencapai miliaran saham.

Hal tersebut terungkap dalam Keterbukaan Informasi dari GOTO yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (19/10/2023) malam. Keterbukaan informasi ini menjawab pertanyaan BEI mengenai volatilitas saham GOTO.

"Rencana pemegang saham utama terkait dengan kepemilikan sahamnya di Perseroan. Dalam hal ini, mohon kiranya Corporate Secretary menanyakan terlebih dahulu kepada pemegang saham utama dalam menjawab konfirmasi tersebut," tulis pertanyaan dari Bursa.

Hal tersebut kemudian direspons oleh manajemen GOTO dengan menanyakan kepada pemegang saham utama yaitu pemegang saham pengendali Perseroan yang secara kolektif memiliki hak suara sebesar 20%, yang memenuhi kriteria tersebut. 

Hasilnya manajemen GOTO menyatakan, Andre Soelistyo yang merupakan founder dan mantan CEO GOTO, memiliki rencana untuk melakukan penjualan saham sampai 998,15 juta saham Seri A Perseroan. Jumlah ini setara dengan 10% dari total kepemilikan sahamnya di GOTO.

Andre Soelistyo, Chief Executive Officer GoTo Group. (dok perusahaan)