Logo Bloomberg Technoz

Misil Rusia Hantam Apartemen di Dnipro Ukraina, 29 Orang Tewas

Hidayat Setiaji
16 January 2023 07:40

Demonstrasi warga negara Ukraina memprotes kebijakan perang yang dilakukan oleh Presiden Rusia Vladimir Putin (Unsplash)
Demonstrasi warga negara Ukraina memprotes kebijakan perang yang dilakukan oleh Presiden Rusia Vladimir Putin (Unsplash)

Bloomberg Technoz, Dnipro - Korban jiwa dalam serangan misil Rusia ke Dnipro (Ukraina) mencapai 29 orang. Setidaknya 73 orang juga luka-luka.

Pada Sabtu (14/1/2023) waktu setempat, Rusia meluncurkan misil yang kemudian menghantam sebuah blok apartemen berlantai sembilan. Selain korban jiwa dan luka-luka yang sudah ditemukan, kemungkinan besar masih ada korban-korban lain yang tertimbun di bawah reruntuhan.

Sumber: Akun Twitter @DefenceU

Ini menjadi serangan misil besar-besaran ke-10 Rusia sejak awal Oktober lalu, Sebelumnya, misil juga menghantam kota-kota lain seperti Kyiv, Kharkiv, Odesa, Kryvyi Rih, dan Vinnystia.

Angkatan bersenjata Rusia menembakkan misil jenis S-300 dan S-400 melalui laut dan udara. Sebelumnya, misil diluncurkan dari fasilitas di Belarusia.

Dalam 24 jam terakhir, Rusia meluncurkan serangan udara, menembakkan 57 misil, dan 69 serangan roket salvo. Informasi itu didapat dari Jenderal Staf Ukrana.