Logo Bloomberg Technoz

Pemilu Jadi Alasan Inalum Urungkan IPO Tahun Depan

Mis Fransiska Dewi
25 August 2023 14:10

Karyawan melihat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Karyawan melihat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) urung menghelat initial public offering (IPO) tahun depan. Tahun politik menjadi alasan penundaan ini.

"Pasar modal saat jelang pemilu biasanya solow down. Setelah pemilu juga menunggu semuanya lebih stabil, jadi [IPO] tunggu setelah pemilu," ujarnya dalam rapat dengar pendapat bersama Komisi VII DPR-RI, dikutip Jumat (25/8/2023).

Sebagai gantinya, Inalum akan lebih dulu pra-IPO dengan mencari investor strategis untuk mencari dana segar. Namun, Devi belum dapat menyampaikan besaran dana yang diincar. Pasalnya, dana yang diperlukan berdasarkan proyek.

"Misal, ada proyek yang butuh US$2 miliar atau US$1,5 milar. Ini nanti kami akan bicaralebih lanjut dengan investor," jelas Devi.

Inalum sebelumnya berencana IPO pada 2024. Aksi korporasi ini merupakan langkah perusahaan usai memisahkan diri (split off) dari induk Holding BUMN Pertambangan, MIND ID.