Logo Bloomberg Technoz

IHSG Ditutup Turun 7,35%, Jatuh Paling Dalam di Bursa Asia

Muhammad Julian Fadli
28 January 2026 17:35

Pengunjung di depan layar pergerakan harga saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (28/1/2026). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Pengunjung di depan layar pergerakan harga saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (28/1/2026). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Turbulensi dan penurunan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berlanjut hingga tutup dagang. IHSG ditutup melemah 7,35% di posisi 8.320,55 setelah sempat jatuh 8% lebih dan harus dihentikan sementara (Trading Halt).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, IHSG terus–menerus menderita tekanan jual yang amat deras, rentang perdagangan pun hanya terbilang 8.596,17 sampai dengan terendahnya menyentuh 8.187,73.

Penutupan IHSG Sesi II pada Rabu 28 Januari 2026 (Bloomberg)

Data otoritas menunjukkan nilai perdagangan mencapai Rp45,5 triliun dari sejumlah 60,85 miliar saham yang ditransaksikan yang didominasi oleh manuver jual yang masif. Dengan frekuensi yang terjadi 3,99 juta kali diperjualbelikan.


Sebanyak 753 saham melemah, hanya ada 37 saham yang menghijau dan 16 saham stagnan. Saham–saham infrastruktur, saham energi, dan saham teknologi jadi yang terlemah hari ini jatuh sedalam 10,1%, 8,98%, dan 7,55%. Disusul oleh saham transportasi yang terjun bebas 7,36%.

Saham–saham yang menjadi pemberat (laggard) picu IHSG Trading Halt. Berikut 10 saham laggard berdasarkan data Bloomberg.

  1. Dian Swastatika Sentosa (DSSA) menekan 61,79 poin
  2. Telkom Indonesia (TLKM) menekan 49,61 poin
  3. Bank Central Asia (BBCA) menekan 45,15 poin
  4. Barito Renewables Energy (BREN) menekan 44,56 poin
  5. Bank Rakyat Indonesia (BBRI) menekan 36,28 poin
  6. Bumi Resources Minerals (BRMS) menekan 28,47 poin
  7. Amman Mineral Internasional (AMMN) menekan 24,35 poin
  8. Barito Pacific (BRPT) menekan 23,02 poin
  9. Bank Mandiri (BMRI) menekan 19,47 poin
  10. Mora Telematika Indonesia (MORA) menekan 19,45 poin