Kekhawatiran serupa juga membayangi persiapan Los Angeles untuk Olimpiade Musim Panas 2028. Para advokat imigrasi dan sejumlah delegasi asing menyatakan kegelisahan atas pengetatan pemeriksaan visa oleh pemerintahan tersebut — termasuk perluasan pemeriksaan media sosial, antrean yang panjang, serta langkah penegakan hukum yang lebih luas — dan memperingatkan bahwa hal itu dapat mempersulit perjalanan bagi penggemar internasional yang akan menghadiri ajang tersebut.
Namun pada Oktober lalu, Ketua Olimpiade Los Angeles Casey Wasserman memuji satuan tugas Gedung Putih untuk Olimpiade Musim Panas 2028 karena memimpin upaya percepatan pemrosesan visa dan protokol akreditasi menjelang penyelenggaraan Olimpiade.
(bbn)
No more pages




























