Prabowo di Davos: Program MBG Akan Lampaui Porsi McDonald’s
Dovana Hasiana
22 January 2026 21:59

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto bicara soal program Makan Bergizi Gratis (MBG) dalam ajang World Economic Forum (WEF) Annual Meeting 2026 di Davos, Kamis (22/1/2026).
Dalam sambutan kunci di forum bergensi itu, Prabowo mengatakan, program MBG itu bakal segera mengalahkan McDonald’s (McD).
Prabowo berkelakar Indonesia hanya butuh waktu satu tahun untuk melampui capaian McD ihwal porsi makanan ke masyarakat setiap harinya.
“Untuk memberi gambaran, dalam waktu sekitar satu bulan ke depan, kami akan melampaui McDonald’s, yakni 68 juta porsi makanan per hari. Kami memulai program ini pada Januari tahun lalu,” kata Prabowo.
Prabowo menargetkan, program MBG ini bakal mencapai 82,9 juta porsi makanan per hari.




























