Logo Bloomberg Technoz

IHSG Sepekan Cetak Rekor, Kapitalisasi Pasar Tembus Rp16.512 T

Artha Adventy
16 January 2026 14:00

Karyawan di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (26/11/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Karyawan di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (26/11/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mencatatkan rekor tertinggi sepanjang masa selama perdagangan sepekan periode 12-15 Januari 2026. 

Pada Kamis (15/1/2026), IHSG ditutup di level 9.075,406 yang merupakan titik all time high (ATH) baru bagi IHSG. Seiring dengan penguatan indeks, kapitalisasi pasar Bursa Efek Indonesia (BEI) juga mencetak rekor dengan mencapai Rp16.512 triliun. Secara mingguan, IHSG tercatat menguat 1,55% dari posisi 8.936,754 pada pekan sebelumnya.

Data perdagangan saham di BEI selama periode 12–15 Januari 2026 ditutup mayoritas di zona positif. Peningkatan tertinggi terjadi pada rata-rata nilai transaksi harian bursa yang naik 3,87% menjadi Rp32,68 triliun, dibandingkan Rp31,46 triliun pada pekan sebelumnya.


Kapitalisasi pasar BEI juga meningkat 1,29% dari Rp16.301 triliun menjadi Rp16.512 triliun. Namun, rata-rata volume transaksi harian tercatat turun 2,68% menjadi 60,13 miliar lembar saham dari 61,79 miliar lembar saham. Rata-rata frekuensi transaksi harian juga menurun 3,24% menjadi 3,86 juta kali transaksi dari 3,99 juta kali transaksi pada pekan lalu.

Dari sisi investor asing, pada perdagangan Kamis (15/1/2026) tercatat beli bersih sebesar Rp947,45 miliar. Secara kumulatif sepanjang 2026, investor asing membukukan nilai beli bersih mencapai Rp7,30 triliun.