Logo Bloomberg Technoz

Selain itu, nilai transaksi ritel nasional (RNTH) sepanjang 2025 tercatat mencapai Rp18,07 triliun. Angka ini meningkat signifikan dibandingkan realisasi tahun 2024 yang berada di level Rp12,85 triliun.

Peningkatan aktivitas investor ritel tersebut berjalan seiring dengan kinerja positif pasar saham. IHSG tercatat ditutup menguat di level 8.646,94 pada 31 Desember 2025, atau naik 1,62% secara bulanan (month-to-month/MoM) dan melonjak 22,13% secara tahunan (year-on-year/YoY).

“Sepanjang tahun 2025, IHSG membukukan rekor all-time high (ATH) sebanyak 24 kali, dengan level tertinggi berada di 8.710,70 pada 8 Desember 2025, dengan nilai kapitalisasi pasar mencapai level tertinggi sebesar Rp 16.000 triliun,” ujar Inarno.

Di sisi lain, Inarno juga menyinggung pergerakan investor asing. Pada Desember 2025, investor asing tercatat membukukan pembelian bersih (net buy) saham sebesar Rp12,24 triliun, yang mencerminkan mulai membaiknya persepsi terhadap prospek perekonomian dan pasar keuangan domestik.

“Namun, secara akumulasi sepanjang 2025, investor asing masih mencatatkan net sell di pasar saham sebesar Rp 17,34 triliun,“ tutur Inarno.

(dhf)

No more pages