Logo Bloomberg Technoz

Ia menambahkan, fokus investor lebih ke faktor domestik dan likuiditas IHSG saat ini lebih digerakkan oleh stabilitas makro domestik, optimisme awal tahun, serta rotasi sektor, bukan isu geopolitik. Selama tidak ada tekanan dari sisi suku bunga global atau rupiah, pasar cenderung tetap stabil. 

Dampak isu Venezuela ke IHSG ada, tapi terbatas dan bersifat sektoral, bukan ancaman serius bagi indeks secara keseluruhan. Intinya pasar Indonesia saat ini lebih sensitif pada kebijakan moneter dan fundamental domestik dibanding konflik geopolitik yang jauh dari kepentingan langsung ekonomi nasional.

Eskalasi konflik Amerika Serikat dan Venezuela mencuat setelah Presiden AS Donald Trump menyatakan bahwa negaranya telah menangkap Presiden Venezuela Nicolas Maduro dan menerbangkannya keluar dari Venezuela menyusul serangkaian serangan udara.

“Amerika Serikat telah berhasil melakukan serangan skala besar terhadap Venezuela dan pemimpinnya, Presiden Nicolas Maduro, yang telah ditangkap bersama istrinya dan diterbangkan keluar dari negara itu,” tulis Trump melalui media sosial.

Trump menyebutkan akan menggelar konferensi pers di Mar-a-Lago, Palm Beach, Florida. Penangkapan Maduro dan istrinya, Cilia Flores, menandai eskalasi signifikan dalam kampanye tekanan Amerika Serikat terhadap Venezuela yang telah berlangsung sejak masa jabatan pertama Trump.

Pemerintah Amerika Serikat dilaporkan telah mengerahkan pasukan militer di wilayah tersebut selama beberapa bulan terakhir, mengizinkan serangan terhadap kapal yang diduga terlibat penyelundupan narkoba, serta memberlakukan blokade terhadap kapal tanker minyak Venezuela yang dikenai sanksi. 

Pemerintah Venezuela menyatakan bahwa target militer dan sipil di tiga negara bagian telah dihantam dan menyebut langkah tersebut sebagai upaya Amerika Serikat untuk merebut sumber daya minyak negara itu.

Sejumlah pihak internasional menyampaikan reaksi atas eskalasi tersebut. Presiden Kolombia Gustavo Petro menyatakan tengah mengupayakan pertemuan Dewan Keamanan PBB dan menolak agresi terhadap kedaulatan Venezuela dan kawasan Amerika Latin. Di sisi lain, beberapa anggota parlemen Demokrat Amerika Serikat juga mengkritik operasi militer tersebut.

(ain)

No more pages