Logo Bloomberg Technoz

Impor Sampai November 2025 Naik 2%: Barang Modal Termasuk Pesawat

Pramesti Regita Cindy
05 January 2026 14:30

Ilustrasi impor (Diolah dari Berbagai Sumber)
Ilustrasi impor (Diolah dari Berbagai Sumber)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat kinerja nilai impor Indonesia sepanjang Januari hingga November 2025. 

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini menyampaikan total nilai impor selama periode tersebut mencapai US$218,02 miliar atau tumbuh 2,03% secara kumulatif dibandingkan periode yang sama pada 2024, US$213,69 miliar.

"Nilai impor migas tercatat sebesar US$29,42 miliar, turun 10,81% secara tahunan dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya yang mencapai US$32,98 miliar," kata Pudji dalam konferensi persnya di Jakarta, Senin (5/1/2026). 


Sementara itu, nilai impor nonmigas mencapai US$188,61 miliar atau meningkat 4,37% dibanding Januari–November tahun sebelumnya sebesar US$180,71 miliar. 

Bila dilihat berdasarkan penggunaan barang, peningkatan terbesar terjadi pada kelompok barang modal. Nilai impor barang modal mencapai US$44,81 miliar, naik 18,54% dibandingkan periode yang sama tahun lalu dan memberikan andil peningkatan impor sebesar 3,28%.