Erick Thohir Tegaskan Atlet RI Tak Dibekukan Usai Sanksi IOC
Dinda Decembria
24 October 2025 18:00

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir menegaskan bahwa dunia olahraga Indonesia tidak berhenti total usai keputusan Komite Olimpiade Internasional (IOC) yang melarang Indonesia menjadi tuan rumah ajang Olimpiade dan turunannya.
Erick memastikan, pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) tetap menjalankan cetak biru atau blueprint pengembangan olahraga nasional yang telah disusun. Dalam rencana tersebut, Indonesia akan terus berpartisipasi di ajang internasional seperti SEA Games, Asian Games, Youth Olympic, hingga Olimpiade.
“Jangan sampai seolah-olah kita dibekukan dan tidak bisa mengirim atlet. Tidak. Kita tetap melakukan pengiriman atlet,” ujar Erick dalam keterangan di Jakarta, Jumat (24/10).
Menurut Erick, pemerintah tetap fokus pada 17 cabang olahraga unggulan sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto. Karena itu, setiap atlet yang dikirim ke luar negeri merupakan hasil seleksi ketat untuk memastikan efektivitas dan efisiensi penggunaan anggaran.
Erick juga meminta dukungan media agar publik memahami bahwa keputusan IOC tidak memengaruhi semangat olahraga nasional.































