Trump: AS Serang Kapal di Lepas Pantai Venezuela, 6 Orang Tewas
News
15 October 2025 12:20

Eric Martin - Bloomberg News
Bloomberg, Presiden AS Donald Trump memerintahkan serangan terhadap kapal yang diduga berisi penyelundup narkoba di lepas pantai Venezuela, menewaskan enam orang. Serangan terbaru ini menurut Gedung Putih diperlukan untuk melindungi warga Amerika, tetapi menimbulkan pertanyaan dari para pakar hukum.
Melalui unggahan media sosial, Trump mengatakan kapal tersebut berafiliasi dengan organisasi teroris yang tidak ia sebutkan identitasnya. Video berdurasi 33 detik yang disertakan dalam unggahannya menunjukkan pemandangan udara kapal yang dihantam rudal dan meledak menjadi bola api.
Trump mengatakan kapal tersebut berada di perairan internasional dan tidak ada pasukan AS yang terluka dalam serangan tersebut.
AS telah menyerang enam kapal di Karibia Selatan sejak awal September, dengan dalih kapal-kapal tersebut mengangkut narkoba menuju AS. Serangan tersebut menambah ketegangan dengan pemimpin Venezuela Nicolas Maduro, yang sudah memanas setelah pemerintahan Trump mengirim kapal perang ke Karibia Selatan pada Agustus lalu.




























