Cara Cek WIFI Anda Dipakai Orang Tanpa Izin dan Blokirnya
Referensi
21 August 2025 14:46

Bloomberg Technoz, Jakarta - Internet WiFi sudah menjadi kebutuhan utama bagi banyak orang, baik untuk bekerja, belajar, maupun hiburan. Namun, seringkali koneksi terasa lambat tanpa alasan yang jelas. Salah satu penyebabnya bisa jadi karena ada perangkat asing yang ikut menggunakan jaringan Anda tanpa izin.
Dilansir Bloomberg Technoz dari berbagai sumber, artikel ini akan membahas cara mengecek siapa saja yang terhubung ke WiFi Anda, sekaligus bagaimana memblokir pengguna ilegal agar kecepatan internet tetap stabil.
Mengapa WiFi Bisa Lemot?
Koneksi WiFi biasanya melambat ketika terlalu banyak perangkat yang terhubung melebihi kapasitas bandwidth. Jika hanya digunakan untuk kebutuhan normal rumah tangga, internet seharusnya lancar. Namun, jika tiba-tiba terasa lemot, bisa jadi ada orang lain yang “nebeng” jaringan WiFi Anda secara diam-diam.
Selain membuat internet melambat, hal ini juga bisa berbahaya karena aktivitas pengguna ilegal dapat menimbulkan risiko keamanan data pribadi.
Cara Mengecek Apakah WiFi Dipakai Orang Lain
Untuk mengetahui apakah ada perangkat asing yang menggunakan WiFi Anda, ikuti langkah-langkah berikut:































