Video hasil generasi akan berdurasi sekitar 8 detik, dan pengguna mungkin perlu menunggu 1–2 menit untuk mendapatkan hasil akhir yang dapat diunduh atau dibagikan.
Meski demikian, fitur pembuat video ini tidak tersedia untuk seluruh pengguna secara gratis. Google menetapkan akses berdasarkan jenis akun dan langganan, sebagai berikut:
- Akun pribadi (Google pribadi): Diperlukan langganan Google AI Pro atau Google AI Ultra.
- Akun kerja/sekolah (Workspace): Diperlukan lisensi Workspace yang memenuhi syarat.
Pengguna Google AI Ultra juga mendapatkan kuota pembuatan video yang lebih tinggi dibandingkan pengguna langganan lainnya. Google menegaskan bahwa seluruh video yang dibuat tetap tunduk pada Ketentuan Layanan dan Kebijakan Penggunaan Terlarang, dan pihaknya berhak menghapus video yang melanggar aturan tersebut.
Sebaran Wilayah
Fitur ini telah tersedia di sebagian besar negara tempat layanan Google AI Pro aktif. Namun demikian, Google menyatakan bahwa fitur ini belum tersedia di Kawasan Ekonomi Eropa (EEA), Swiss, dan Inggris Raya hingga pemberitahuan lebih lanjut.
(prc/wep)































