Logo Bloomberg Technoz

Seorang juru bicara Apple yang berkantor pusat di Cupertino, California menolak berkomentar.

Namun menurut laporan Bloomberg, perubahan nama tersebut akan disertai interface "Solarium", yang akan memperbarui tampilan tvOS, watchOS, dan sebagian visionOS untuk menciptakan pengalaman lintas perangkat yang lebih mulus dan kohesif.

Langkah Apple ini mengingatkan pada strategi penamaan yang digunakan oleh Samsung dan Microsoft.

Penamaan seri dari Samsung berbasis tahun rilis. (Bloomberg)

Samsung, misalnya, mengganti nama lini Galaxy S dari Galaxy S10 langsung ke Galaxy S20 pada 2020 untuk menyesuaikan dengan tahun peluncuran. Microsoft juga menggunakan pendekatan serupa sejak merilis Windows 95, disusul Windows 98 dan Windows 2000.

Berbeda dari pendahulunya, Apple akan memakai tahun yang akan datang alih-alih tahun rilis. Misal, sistem operasi yang akan diluncurkan pada September 2025 akan dinamai iOS 26. Jika Apple mempertahankan strategi tersebut, rangkaian rilis berikutnya akan mengusung penamaan 27.

Sebagai bagian dari pembaruan besar ini, Apple berencana menyulap iPad agar memiliki pengalaman pengguna yang lebih mirip Mac, menjadikannya lebih fungsional untuk kebutuhan kerja. Selain itu, Apple akan membuka model kecerdasan buatannya kepada pengembang pihak ketiga, memungkinkan mereka membangun aplikasi menggunakan fondasi teknologi Apple Intelligence.

Beberapa fitur baru yang akan diumumkan tahun ini mencakup mode terjemahan langsung untuk AirPods dan Siri,  eye-scrolling option  pada headset Vision Pro. Di bidang kecerdasan buatan Apple berencana menghadirkan fitur kesehatan dan manajemen baterai berbasis AI.

Selain itu akan ada papan ketik dua arah dalam bahasa Arab dan Inggris, pena kaligrafi digital untuk pengguna Apple Pencil, dan aplikasi baru untuk bermain game di perangkat Apple.

(bbn)

No more pages