Logo Bloomberg Technoz

China Ancam Ambil Jalur Hukum, AS Ralat Larangan Cip AI Huawei

News
21 May 2025 13:10

Bendera Amerika Serikat dan China. (Sumber: Bloomberg)
Bendera Amerika Serikat dan China. (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg, China menyatakan akan mengambil tindakan hukum terhadap siapa pun yang menerapkan aturan larangan AS atas penggunaan cip AI Huawei Technologies Co. Aturan AS itu mengacaukan gencatan senjata perang tarif, sehingga meningkatkan pertikaian antara kedua negara tersebut.

"China yakin AS menyalahgunakan aturan ekspor untuk membendung dan menekan China, yang melanggar hukum internasional dan norma dasar hubungan internasional," kata Kementerian Perdagangan di Beijing dalam pernyataannya, Rabu (21/5/2025), seraya menambahkan hal ini merugikan kepentingan pembangunan dan perusahaan di negaranya.


"Setiap organisasi atau individu yang menerapkan atau membantu implementasi aturan AS" akan menghadapi Undang-Undang Sanksi Anti-Asing dan "harus menanggung hukuman yang sesuai," ujar kementerian tersebut.

Pernyataan tersebut muncul sehari setelah China menuding pemerintahan Donald Trump merusak perundingan dagang baru-baru ini di Jenewa, Swiss setelah AS memperingatkan bahwa penggunaan semikonduktor Huawei "di mana pun di dunia" akan melanggar aturan ekspor AS.

Huawei. (Bloomberg)