Logo Bloomberg Technoz

PM Malaysia Bela Kedekatan dengan Hamas, Upaya Damaikan Timteng

News
23 May 2024 16:00

Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim. (Ore Huiying/Bloomberg)
Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim. (Ore Huiying/Bloomberg)

Anisah Shukry - Bloomberg News

Bloomberg,  Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim membela diri atas keterlibatannya dengan Hamas. Dia mengatakan hubungan kedua pihak telah terjalin selama puluhan tahun, dan memberinya keunggulan dalam upaya mendamaikan Timur Tengah.

Anwar mengatakan dia mengimbau para pemimpin Hamas untuk menerima keputusan yang dibuat oleh negara-negara tetangga guna menjamin perdamaian, seperti mengembalikan sandera dengan imbalan tahanan di Israel, dan menerima solusi dua negara. Perdana Menteri Malaysia tersebut diketahui bertemu dengan delegasi Hamas di Qatar pekan lalu.

“Apakah itu sebuah pelanggaran? Apakah saya mempromosikan terorisme?” kata Anwar di sebuah Forum Nikkei di Tokyo pada Kamis (23/05/2024). “Tidak. Saya memohon karena saya memiliki keunggulan. Apa keunggulan saya? Saya mengenal mereka. Dan mereka menganggap saya sebagai teman. Tugas sebagai teman adalah menyampaikan apa yang terbaik.”

Anwar telah menjadi pendukung terkuat bagi perjuangan Palestina di Asia Tenggara, dengan mengatakan tahun lalu bahwa Malaysia tidak akan mengakui apa yang dia katakan sebagai upaya sepihak oleh AS untuk membatasi dukungan terhadap Hamas.