Logo Bloomberg Technoz

IHSG Merah 2,4 Poin Respons Inflasi, Saat Bursa Asia Menghijau

Muhammad Julian Fadli
01 March 2024 17:15

Siswa memfoto layar pergerakan perdagangan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Siswa memfoto layar pergerakan perdagangan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak melemah dan nyaman ada di zona merah sepanjang hari hingga penutupan Sesi II. Padahal Bursa Saham Asia lainnya sedang menghijau.

Pada Jumat (1/3/2024) IHSG tertekan 4,2 poin ke posisi 7.311,9 pada penutupan perdagangan. Turun tipis 0,06% dibandingkan penutupan hari sebelumnya.

Posisi terendah IHSG hari ini ada di 7.269,6 sedangkan tertingginya sempat di 7.331,3. Volume perdagangan melibatkan 15,55 miliar saham. Dengan nilai perdagangan Rp10,75 triliun.

Penutupan IHSG Sesi II pada Jumat 1 Maret (Bloomberg)

Sedangkan indeks LQ45 juga melemah 0,21% ke 987,89.

Sektoral saham teknologi, dan saham transportasi jadi yang terdalam pelemahannya pada hari ini, melemah mencapai 0,76%, dan 0,72% secara masing-masing. Sementara itu, saham-saham infrastruktur dan properti justru menguat dengan kenaikan 0,67%, 0,49%,