Logo Bloomberg Technoz

Dalam kaitan itu, Airlangga sebelumnya mengatakan penyebab Pertamina bisa menahan harga BBM-nya adalah karena ruang fiskal Indonesia terbilang masih cukup luas.

Sementara itu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan Pertamina bisa menahan harga BBM nonsubsidi pada Februari lantaran perseroan berhasil melakukan efisiensi dalam proses bisnisnya, sehingga sanggup memproduksi bahan bakar dengan harga kompetitif.

"Keputusan Pertamina tidak menaikkan harga BBM tentu baik untuk menjaga stabilitas dan juga daya beli masyarakat," ujarnya.

Berikut update  harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, dan BP-AKR per 27 Februari:

Pertamina

  • Pertalite: Rp10.000/liter
  • Pertamax: RpRp12.950/liter
  • Pertamax Turbo: Rp14.400/liter
  • Dexlite: 14.550/liter
  • Pertamina Dex: Rp15.100/liter

Shell

  • Shell Super: Rp13.540/liter
  • Shell V-Power: Rp14.380/liter
  • Shell V-power Nitro+: Rp14.630/liter
  • Shell V-Power Diesel:Rp15.270/liter

BP-AKR

  • BP 92: Rp13.400/liter
  • BP Ultimate: Rp14.380/liter
  • BP Diesel: Rp14.810/liter

Vivo

  • Revvo 90: Rp12.100/liter
  • Revvo 92: Rp13.340/liter
  • Revvo 95: Rp14.200/liter

(ibn/wdh)

No more pages