Logo Bloomberg Technoz

Eks Striker Timnas ke Ketua PSSI: Lihat Enggak Benar Hajar Saja

Ezra Sihite
17 February 2023 14:17

Timnas Indonesia U-18. (Dok. website PSSI)
Timnas Indonesia U-18. (Dok. website PSSI)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Usai Kongres Luar Biasa (KLB) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) yang melahirkan ketua umum dan wakil ketua umum baru, sepak bola dan masa depan olahraga itu kembali menjadi perbincangan publik. Tagar PSSI, sepak bola hingga Erick Thohir juga trending di platform media sosial Twitter dalam sehari terakhir. Sepak bola Indonesia selama ini dianggap memang belum menunjukkan prestasi berarti.

Menteri BUMN Erick Thohir kemudian keluar sebagai ketua umum hasil pemilihan di KLB. Figur Erick memang bukan baru di persepakbolaan. Dia diketahui pernah menjadi Presiden Inter Milan, klub asal Italia itu. Erick Thohir juga diharapkan bisa membawa transformasi di tubuh PSSI sekaligus membawa perubahan yang lebih baik untuk sepak bola Indonesia. 

Kalau melihat ada sesuatu yang enggak benar hajar aja

Kurniawan Dwi Yulianto

Terakhir, ranking Indonesia di FIFA adalah posisi 151 dengan 1033.9 poin. Sementara ranking negara-negara ASEAN di pemeringkatan FIFA per Desember 2022 yakni:

96. Vietnam poin 1228.63
111. Thailand poin 1173.4
134. Filipina poin 1113.15
145. Malaysia poin 1062.39
151. Indonesia poin 1033.9
159. Myanmar poin 1006.16
160. Singapura poin 1006.1
177. Kamboja poin 945.25 
187. Laos poin 905.51
190. Brunei Darussalam poin 898.02
197. Timor Leste poin 860.45.

Ketum PSSI Erick Thohir dan Waketum I dan II, Ratu Tisha dan Zainudin Amali (Twitter PSSI)

Mantan striker 'penyerang' timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto menilai figur Erick Thohir punya kemampuan membereskan masalah sepakbola Indonesia. Menurut dia, Erick adalah seorang profesional dan tahu banyak tentang sepakbola. Dia juga bisa membentuk tim sendiri jika ingin melakukan bersih-bersih di tubuh PSSI itu.