Logo Bloomberg Technoz

Pada kesempatan sebelumnya, LPS juga turut mencatat adanya lonjakan pertumbuhan tabungan bagi nasabah di atas Rp5 miliar secara tahunan.

Anggota Dewan Komisioner Bidang Program Penjaminan Polis LPS Ferdinan D. Purba mengungkapkan, tabungan di atas Rp5 miliar tumbuh hingga 22,76% secara tahunan (yoy).

Ia mengungkapkan, lonjakan tabungan tersebut sejalan dengan langkah Kementerian Keuangan (Kemenkeu) yang menempatkan Saldo Anggaran Lebih (SAL) ke sejumlah Himpunan Bank Negara (Himbara). 

"Untuk [tabungan] yang diatas Rp5 miliar ini juga tumbuh, dan pertumbuhannya cukup tinggi itu 22,76% pertumbuhannya. Ini mungkin akan juga dipengaruhi dikontribusi adanya penempatan dana sal pemerintah," kata Purba dalam konferensi pers LPS, dikutip Jumat (23/1/2026). 

Sedangkan untuk tabungan di bawah Rp100 juta disebutnya mengalami perlambatan dibandingkan tahun sebelumnya meski tumbuh 3,4% yoy. 

"Yang di bawah Rp100 juta ini pertumbuhannya yoy itu 3,43%. Jadi memang kalau dilihat dari pertumbuhan total memang dia tidak terlalu lebih rendah, dibandingkan [tahun sebelumnya] tapi dia tumbuh," ujarnya. 

Di sisi lain, Purba mengungkapkan hingga Desember 2025, kredit perbankan tumbuh sebesar 9,63% yoy, ditopang penyaluran kredit investasi yang tinggi. Adapun dana pihak ketiga (DPK) pada industri perbankan tumbuh sebesar 13,83% yoy, yang dikontribusikan dari peningkatan aktivitas belanja pemerintah dan korporasi.

(ain)

No more pages