Hampir 1 Juta Orang Dihukum dalam Operasi Antikorupsi China
News
17 January 2026 13:30

Bloomberg News
Bloomberg, Pemerintah China menindak tegas 69 pejabat setingkat menteri, gubernur, dan posisi tinggi lainnya sepanjang tahun lalu akibat terseret kasus korupsi. Langkah ini merupakan bagian dari kampanye pembersihan birokrasi yang terus digencarkan secara nasional.
Berdasarkan pernyataan resmi yang diunggah pada Sabtu (17/1) di situs Central Commission for Discipline Inspection (CCDI) dan Komisi Pengawas Nasional, tercatat lebih dari satu juta kasus korupsi telah diselidiki sepanjang tahun 2025. Dari penyelidikan masif tersebut, sebanyak 983.000 orang telah dijatuhi hukuman.
Awal pekan ini, Presiden China Xi Jinping menegaskan kembali pentingnya mempertahankan sikap keras terhadap praktik suap dan korupsi. Menurut laporan kantor berita pemerintah, Xinhua, Xi menginstruksikan agar dipastikan tidak ada lagi "tempat bersembunyi" bagi para pejabat korup.
Namun, Xi juga mengakui bahwa tantangan yang dihadapi masih sangat besar. Ia menyebut tugas untuk "memutus akar dan kondisi yang memicu tumbuhnya korupsi masih sangat berat."































