SeaBank Catat Laba Bersih Rp408,5 Miliar Q3-2025, Melonjak 40%
Pramesti Regita Cindy
14 November 2025 14:28

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Bank Seabank Indonesia membukukan laba bersih pada kuartal III 2025 sebesar Rp408,5 miliar. Angka ini tumbuh 40% secara tahunan (year-on-year/yoy) dibanding periode yang sama tahun sebelumnya Rp291,52 miliar.
Direktur Utama SeaBank Indonesia Sasmaya Tuhuleley mengungkapkan capaian itu diperoleh dengan menjalankan strategi bisnis perseroan. pertumbuhan ini juga tidak lepas dari terus meningkatnya kepercayaan Nasabah terhadap SeaBank.
"Laba sebelum pajak tercatat sebesar Rp523,9 miliar, ditopang efisiensi operasional yang terlihat dari rasio biaya terhadap pendapatan menjadi 21,5% dari 25,8% pada periode yang sama tahun lalu," kata Sasmaya dalam keterangan resminya, Jumat (14/11/2025).
Hingga 30 September 2025, total aset SeaBank mencapai Rp39,6 triliun, tumbuh 20% yoy. Peningkatan aset terutama didorong oleh optimalisasi penyaluran pembiayaan, mulai dari joint financing, channeling dengan P2P lending, hingga direct lending. Tingkat pengembalian aset (ROA) juga meningkat menjadi 1,9%.
Di sisi lain, SeaBank membukukan pertumbuhan kredit sebesar 45% yoy menjadi Rp28,6 triliun. Kualitas kredit tetap terjaga dengan rasio kredit bermasalah (NPL) stabil di level 1,9%.
































