Logo Bloomberg Technoz

BMKG Belum Lakukan Pengujian Adanya Mikroplastik pada Air Hujan

Dinda Decembria
03 November 2025 15:40

Kendaraan melintas saat hujan lebat di kawasan Mampang, Jakarta, Selasa (3/6/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Kendaraan melintas saat hujan lebat di kawasan Mampang, Jakarta, Selasa (3/6/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan hingga kini belum melakukan pengamatan atau pengujian terhadap kandungan mikroplastik dalam air hujan. 

Hal itu disampaikan Dr. A. Fachri Radjab, Direktur Informasi Perubahan Iklim BMKG, dalam Jumpa Pers Kesiapsiagaan Menghadapi Puncak Musim Hujan yang digelar belum lama ini.

“Terkait mikroplastik ini, di BMKG kita tidak melakukan pengamatan ataupun pengujian hujan untuk mikroplastik,” ujar Fachri dalam konferensi yang disiarkan melalui Zoom Meeting. 


Ia menegaskan, fokus utama BMKG saat ini masih pada pemantauan dinamika atmosfer dan kondisi curah hujan menjelang puncak musim hujan nasional.

Fachri menambahkan, isu mikroplastik dalam air hujan memang sedang menjadi perhatian publik, terutama setelah sejumlah penelitian menunjukkan adanya partikel mikroplastik yang terbawa melalui presipitasi di berbagai wilayah dunia. Namun, ia menjelaskan bahwa pengujian spesifik terhadap mikroplastik belum termasuk dalam lingkup observasi rutin BMKG.