Logo Bloomberg Technoz

“Trader cenderung menyimpan uang mereka di tengah-tengah reaksi kebijakan ini, terutama jika menyangkut altcoin," kata Michael Safai, partner dari Dexterity Capital.

Sinyal Bank Sentral Amerika Serikat (AS) atau The Federal Reserve (The Fed) yang masih memberlakukan kebijakan moneter ketat mungkin terjadi usai jeda siklus kenaikan tingkat bunga bulan ini, menjadi beban atas kripto secara umum.

Bitcoin naik sekitar 2% menjadi US$25.470 pada 4:05 sore waktu New York, Kamis. BTC kembali berada di level US$25.000. Capaian ini yang menyentuh level terendah sejak Maret sebelumnya.

‘Lereng Licin’

“Mengingat Bitcoin tidak dapat keluar dari kanvas dalam beberapa hari terakhir, sebuah tes dari rata-rata pergerakan 200 hari yang terus membayangi,” kata Tony Sycamore, analis pasar dari IG Australia Pty.

“Oleh karena itu, sangat penting untuk mempertahankan MA 200 pada saat penutupan, jika tidak, maka akan ada potensi penurunan terdalam efek ‘lereng licin’ kembali ke US$20.000.”

Opsi Bitcoin dari platform derivatif kripto Deribit menunjukkan peningkatan pertaruhan bearish pada posisi US$24.000 dengan masa bulan Juni dan September. Level ini menjadi area pengujian yang penting.

“Volatilitas tersirat masih sangat rendah berdasarkan standar historis, menunjukkan bahwa pasar tidak mengharapkan pergerakan besar pada saat ini,” kata Caroline Mauron, co-founder OrBit Markets, penyedia likuiditas derivatif aset digital.

Bitcoin mulai membaik dari tren penurunan yang tajam tahun lalu. Namun rebound atas koin BNB tahun 2023 telah surut menjadi 51%, dipicu oleh tindakan keras regulator AS, juga likuiditas yang mengecil.

(bbn)

No more pages