Logo Bloomberg Technoz

Dalam keterangan teranyar Apple dijelaskan iOS 17 merupakan penyempurnaan seri sebelumnya. Pengguna bisa lebih ekspresif dalam menyampaikan pesan ataupun telepon kepada pengguna lain.

“Membagi konten dapat dilakukan lebih banyak lagi dengan pengalaman baru di iPhone kamu,” tulis iPhone, Rabu (7/6/2023).

Bentuk yang lebih spesifik adalah customize dari orang yang kamu hubungi.

Menu update dari iOS 17. (dok perusahaan)

Pada iOS 17 pengguna bisa mengirim panggilan lewat pesan suara dan melihat transkrip pesan secara langsung.

Menu update dari iOS 17. (dok perusahaan)

Rilis terbaru iOS memungkinkan seluruh aplikasi iMessage berada pada satu tempat. Caranya tekan tombol ‘tambah’ untuk melihat keseluruhan yang paling sering kamu kirim, termasuk foto, pesan audio, dan lokasi dimana kamu berada. Swipe up untuk melihat aplikasi iMessage lainnya. Terdapat menu tambahan, yaitu otomatisasi Check In dan membagikannya kepada teman atau keluarga kamu.

Menu update dari iOS 17. (dok perusahaan)

Pengguna juga bisa memanfaatkan fitur swipe untuk membalas pesan. Layanan percakapan dijanjikan Apple menjadi lebih mudah, karena pengguna bisa swipe right untuk mengirim respon atas teks yang belum pernah dilihat.

Menu update dari iOS 17. (dok perusahaan)

Mode filter pencarian juga bisa digunakan dengan lebih cepat.

Mode filter pencarian. (dok perusahaan)

Tidak hanya interface baru. Terdapat pula cara berbagi lokasi dengan tampilan yang bisa terhubung langsung dalam percakapan.

Menu update dari iOS 17. (dok perusahaan)

Pada iOS 17 bisa melakukan perintah membaca pesan dalam format audio yang ditranskripsi.

Menu update dari iOS 17. (dok perusahaan)

Pengguna dapat meninggalkan pesan video di saat bersamaan sedang menelpon lewat FaceTime.

Menu update dari iOS 17. (dok perusahaan)

Menu standby pada iOS 17 terlihat memenuhi layar dan bisa diisi dengan banyak pilihan. Apple klaim ini dapat berguna meski iPhone hanya diletakkan dan dalam mode standby.

Menu pembaruan standby iOS 17. (dok perusahaan)

(wep/ezr)

No more pages