Logo Bloomberg Technoz

Kilang Minyak Terbesar Iran Terbakar, Satu Orang Tewas

News
20 July 2025 18:30

Ilustrasi kebakaran kilang minyak Abadan di Iran. (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi kebakaran kilang minyak Abadan di Iran. (Sumber: Bloomberg)

Arsalan Shahla - Bloomberg News

Bloomberg, Kilang minyak Abadan di Provinsi Khuzestan, Iran bagian barat daya dilalap si jago merah pada Sabtu (19/7/2025) waktu setempat. Kantor berita semi-resmi, Fars melaporkan satu orang tewas dalam kebakaran tersebut.

Kebakaran berhasil dipadamkan sepenuhnya sekitar dua jam setelah terjadi, yang disebabkan oleh kebocoran pompa di salah satu unit pengolahan kilang. Dilaporkan tidak ada tanda-tanda sabotase atau kesalahan akibat manusia.


Kantor berita Shana milik Kementerian Perminyakan mengatakan produksi tidak terpengaruh.

Rekaman yang disiarkan oleh media lokal menunjukkan api yang berkobar hebat dan kepulan asap hitam tebal membumbung dari lokasi kejadian. Kilang terbesar di negara tersebut memiliki kapasitas produksi melebihi 500.000 barel per hari.