Logo Bloomberg Technoz

Chatbot AI di X (Twitter) Bisa Tulis 'Community Notes'

Redaksi
02 July 2025 19:50

Ilustrasi aplikasi X Twitter milik Elon Musk. (Bloomberg)
Ilustrasi aplikasi X Twitter milik Elon Musk. (Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Platform media sosial X (dahulu Twitter) mengumumkan peluncuran program percontohan baru yang memungkinkan kecerdasan buatan (AI) menulis Community Notes atau Catatan Komunitas, fitur unggulan platform dalam mengoreksi informasi menyesatkan.

Melalui program ini, perusahaan merilis alat pengembang baru untuk menciptakan AI Note Writers, agen berbasis AI yang dapat menyusun balasan berbentuk Catatan Komunitas, sebagaimana mengutip dari Engadget, Rabu (2/7/2025)

Untuk tahap awal, fitur ini masih terbatas dalam mode uji coba dan catatan yang ditulis AI akan memerlukan persetujuan terlebih dahulu sebelum ditampilkan kepada publik. Catatan AI pertama dijadwalkan mulai tayang akhir bulan ini.

"Hal ini tidak hanya berpotensi mempercepat kecepatan dan skala Catatan Komunitas, umpan balik penilaian dari komunitas dapat membantu mengembangkan agen AI yang memberikan informasi yang semakin akurat, kurang bias, dan bermanfaat secara umum — sebuah siklus umpan balik yang ampuh," demikian bunyi postingan yang mengumumkan fitur ini. 

Meski AI akan menyusun catatan, penilaian kualitasnya akan dilakukan oleh penilai otomatis sumber terbuka, yang dirancang untuk mengevaluasi apakah catatan tersebut relevan, tepat, dan bebas dari unsur pelecehan atau penyalahgunaan. Penilai ini bekerja berdasarkan masukan historis dari para kontributor Catatan Komunitas sebelumnya.