Investor China Dominasi Transaksi Kawasan Industri Timur Jakarta
Elisabet Lisa Listiani Putri
07 May 2025 15:20

Bloomberg Technoz, Jakarta - Investor dari China mendominasi transaksi yang dikelola broker properti JLL Indonesia. Per tahun 2024, 50% transaksi yang dikelola oleh JLL berasal dari negeri tirai bambu tersebut. Sementara itu, di Kuartal I-2025 sekitar 70% transaksi area pergudangan yang dikelola oleh JLL berasal dari negara yang sama.
Farazia Basarah, Country Head and Head of Logistic & Industrial JLL Indonesia mengatakan bahwa sektor otomotif berbasis listrik (Electronic Vehicle) dan komponen pendukungnya mendominasi pembelian sektor pergudangan di kuartal I-2025 ini.
“Dari pemerintah tuh ada schedule bahwa 1 Januari 2026 mereka [perusahaan EV seperti BYD dan Vinfast] harus beroperasi. Karena terkait, jadi siapapun yang invest jika mau mendapatkan tax incentive, nah itu harus 1 Januari 2026 harus bisa beroperasi, start operasi. Makanya yang lain-lainnya yang kecil-kecilnya ini juga yang mendukung bisnisnya juga mereka harus segera cari lokasi dan juga beroperasi.” kata Farazia Rabu (7/5/2025).
Ia bahkan menyebut bahwa permintaan dari investor bisa mencapai 100 ribu meter persegi di Kuartal I-2025. Padahal di sepanjang tahun 2024, jumlah permintaan dari investor hanya mencapai 140 ribu meter persegi.
Farazia juga menyebut bahwa kebijakan Pemerintah terkait dengan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) juga menjadi katalis peningkatan penjualan pergudangan di Indonesia dalam beberapa waktu terakhir seiring semakin banyaknya investor asing yang melihat potensi pasar yang ada di Indonesia.