Logo Bloomberg Technoz

Emiten Suami Puan Maharani Cetak Laba Rp131 M

Muhammad Julian Fadli
21 April 2023 16:40

Rapat Umum Pemegang Saham Rukun Raharja (Dok Perusahaan)
Rapat Umum Pemegang Saham Rukun Raharja (Dok Perusahaan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Emiten migas milik Happy Hapsoro, suami Ketua DPR Puan Maharani, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) mencatatkan laba bersih mencapai US$8,82 juta (Rp131 miliar) sepanjang kinerja 2022, meroket 291% secara tahunan. Hal ini didukung oleh peningkatan pada pendapatan dari jasa penyaluran minyak, jasa fasilitas LPG hingga sewa tangki.

Dalam laporan keuangan yang dipublikasikan, dikutip Jumat (21/4/2023), pendapatan bersih Rukun Raharja tumbuh 29% menjadi US$126,68 juta (Rp1,88 triliun). Hasil usaha pada segmen jasa penyaluran minyak atas kerja sama operasi melesat menjadi US$7,84 juta (Rp116 miliar), di mana pada 2021 segmen ini belum tercatat memberikan andil dalam pendapatan bersih RAJA.

Selanjutnya, segmen penjualan gas naik 15% menjadi US$99,26 juta, dan segmen jasa penyaluran gas naik 17% menjadi US$8,82 juta. Sementara itu, pendapatan bersih dari jasa fasilitas LPG meroket 1.284% menjadi US$2,35 juta. Pada penyewaan tangki juga melesat 1.869% menjadi US$1,09 juta. 

Pada segmen usaha operasi dan pemeliharaan mengalami kenaikan pendapatan 70% menjadi US$4,15 juta. Serta, jasa kompresi dan transmisi gas membukukan kenaikan 15% menjadi US$2,40 juta.

Rukun Raharja (Sumber Tangkapan Layar Website Perseroan)

Senada dengan peningkatan angka pendapatan bersih, beban pokok pendapatan RAJA juga meningkat 22% menjadi US$101,62 juta (Rp1,50 triliun). Dengan demikian laba kotor RAJA tercatat US$25,05 juta (Rp371 miliar). Laba sebelum pajak melesat 180% ke posisi US$13,02 juta (Rp193 miliar).