Logo Bloomberg Technoz

Harga Emas Sedang Merosot, Saatnya Jual atau Beli?

Hidayat Setiaji
23 May 2024 14:25

Karyawan menunjukkan emas batangan Galeri 24 Pegadaian dan Antam di Galeri 24, Jakarta, Selasa (21/5/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Karyawan menunjukkan emas batangan Galeri 24 Pegadaian dan Antam di Galeri 24, Jakarta, Selasa (21/5/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia merosot hari ini. Bagaimana prospek harga sang logam mulia?

Pada Kamis (23/5/2024) pukul 14:13 WIB, harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 2.364,21/troy ons. Turun 0,76% dibandingkan hari sebelumnya dan menjadi yang terendah sejak 14 Mei atau lebih dari sepekan terakhir.

Kemarin, harga emas anjlok 1,63% ke US$ 2.382,2/troy ons. Ini menjadi koreksi harian terdalam sejak 30 April.

Dalam sepekan terakhir, harga emas turun 0,59% secara point-to-point. Meski selama sebulan ke belakang harga masih naik 2,05%.

Harga Emas di Pasar Spot (Sumber: Bloomberg)

Bagaimana proyeksi harga emas? Apakah sekarang saatnya beli atau jual?