Logo Bloomberg Technoz

Lawrence Wong Dilantik sebagai Perdana Menteri Keempat Singapura

News
15 May 2024 20:40

Wakil Perdana Menteri Lawrence Wong. (Dok: Bloomberg)
Wakil Perdana Menteri Lawrence Wong. (Dok: Bloomberg)

Philip J Heijmans - Bloomberg News

Bloomberg, Lawrence Wong dilantik sebagai perdana menteri keempat Singapura pada Rabu (15/5/2024) malam, menyelesaikan transisi politik yang langka di pusat keuangan berteknologi tinggi tersebut.

Ekonom berusia 51 tahun ini dipercaya untuk mengelola respons negara kota tersebut terhadap pandemi, menggantikan Lee Hsien Loong yang telah menjabat selama dua dekade. Naiknya Wong yang merupakan lulusan Harvard ini menandai transisi kekuasaan sekali dalam satu generasi bagi partai berkuasa yang telah memerintah Singapura sejak kemerdekaannya pada tahun 1965.

Perdana menteri baru ini mulai menjabat di tengah meningkatnya kekhawatiran di negara Asia Tenggara ini akan biaya hidup dan ketegangan geopolitik yang telah menempatkan Singapura, yang secara hati-hati menyeimbangkan hubungannya dengan AS dan China, dalam posisi yang sulit.

Wong "mengambil alih jabatan perdana menteri di tengah-tengah periode meningkatnya perpecahan global dan kontestasi kekuatan besar serta melemahnya tatanan internasional," ujar Presiden Tharman Shanmugaratnam dalam upacara di halaman istana kepresidenan menjelang pelantikan.