Logo Bloomberg Technoz

Selain itu, Sabrina telah menggunakan teknologi Large Language Model (LLM) yang dapat meningkatkan pemahaman berbagai pertanyaan dan situasi yang dihadapi sehingga mampu memberikan respons yang semakin presisi dan relevan dengan berbagai bahasa daerah Indonesia, seperti bahasa Jawa, Sunda, Padang, dan sebagainya.

Direktur Retail Funding & Distribution BRI Andrijanto mengungkapkan bahwa perseroan senantiasa berupaya menyesuaikan diri dengan kebutuhan layanan keuangan di masyarakat. Pencapaian tersebut menjadi motivasi lebih bagi perseroan untuk terus memberikan layanan yang melebihi harapan nasabah.

“Dinamika perkembangan teknologi perbankan mendorong BRI senantiasa berupaya meningkatkan kualitas layanan baik dari sisi walk in channel maupun digital channel. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan experience nasabah di semua touchpoints”, pungkas Andrijanto

(tim)

No more pages