Logo Bloomberg Technoz

Beton Duri hingga Water Cannon Kelilingi Gedung MK, Sidang PHPU

Muhammad Fikri
22 April 2024 08:12

Ilustrasi Mahkamah Konstitusi. (Bloomberg Technoz/ Sultan Ibnu Affan)
Ilustrasi Mahkamah Konstitusi. (Bloomberg Technoz/ Sultan Ibnu Affan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Mahkamah Konstitusi (MK) akan melaksanakan sidang hasil putusan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) hari ini. Pengamanan ketat juga sudah mulai diterapkan sejak mulai pagi ini.

Pantauan Bloomberg Technoz di Gedung MK pukul 07:58 WIB, sudah terlihat barikade beton setinggi 1,5 meter disertai dengan kawat berduri.

Selain itu, sudah terlihat sejumlah kepolisian yang turut berjaga di sekitar lokas  untuk mengamankan serta mengantisipasi adanya aksi massa jelang pengumuman sidang hasil putusan oleh mahkamah.

Aparat kepolisian yang berjaga juga dilengkapi dengan sejumlah kendaraan taktis seperti mobil water cannon yang sudah dipersiapkan disetiap titik.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya mengungkapkan sejumlah titik wilayah DKI Jakarta yang diprediksi akan menjadi lokasi unjuk rasa saat sidang MK berlangsung.